Syaiful Alam-270110090041

Mineralogi         

          Pembahasan mineralogi, akan ditujukan langsung kepada Genesis Mineral. Sumber bacaan yang saya ambil di antaranya adalah dari diktat kuliah Geologi Unpad Mineralogi karangan Bpk. Ir. A. Fachrudin Arif, MS.,

Gambar di atas merupakan mind map bahasan selanjutnya.

Lingkungan Magmatik

          Lingkungan magmatik dikarakterisikkan oleh temperatur tinggi hingga menengah, dan tekanan dengan variasinya cukup lebar. Mineral yang terbentuk berhubungan dengan aktivitas magma, yaitu suatu cairan silikat panas yang menjadi bahan induk batuan beku.
          Bila magma membeku, terbentuklah batuan beku dan produk lain berpa mineral-mineral hasil konsentrasi sejumlah elemen minor dalam cairan sisa. Adapun cairan sisa akan membentuk pegmatit dan urat hidrotermal yang umum terbentuk dalam celah batuan semula (country rock). Bila mencapai permukaan dalam bentuk gas dan muncul sebagai fumarol, atau sebagai cairan panas dan terbentuklah mata air panas..
          Ada 4 tipe kejadian mineral:
1. Batuan beku
2. Pegmatit
3. Urat Hidrotermal
4. Deposit mata air panas atau fumarol  

Batuan Beku
         Batuan beku tersusun oleh mineral-mineral yang relatif sederhana. Hanya ada 7 mineral yang umum dijumpai dalam jumlah banyak yang disebut mineral esensial, yaitu kuarsa, feldspar, feldspatoid, piroksen, hornblende, biotit, olivin. Mineral lain disebut mineral aksesoris karena hanya bersifat sebagai pelengkap.

 
          Pengaruh lingkungan geologi terhadap batuan akan terefleksi pada ukuran butiran mineralnya. Mineral pada batuan tipe vulkanik berbutir halus karena melalui proses pendinginan yang cepat, kadang terdapat mineral butiran agak kasar disebut fenokris. Pada batuan plutonik, mineral berbutir kasar, karena pendinginan yang perlahan sehingga memberikan kesempatan kristal tumbuh besar.

Pegmatit
         Pegmatit adalah batuan beku yang terbentuk dari hasil injeksi magma. Sebagai kristalisasi pada magmatik awal dan tekanan di sekeliling magma, maka cairan residual yang mobile akan terinjeksi dan menerobos batuan di sekelilingnya sebagai dike, sill, atau stockwork.
Berikut video mengenai pegmatit:

   
         Proses kristalisasi fraksional pada magma, akan membentuk suatu cairan sisa berupa cairan silikat. Cairan sisa ini tidak selalu cair karena adanya konsentrasi volatil. Bila tekanan volatil mencukupi, akan menyebabkan cairan terinjeksi di sepanjang permukaan lemah pada batuan sekeliling yang mungkin merupakan bagian dari batuan beku intrusi yang sama. Dengan jalan inilah pegmatit dan urat hidrotermal terbentuk.
         Pegmatit bertekstur khusus , yaitu berbutir sangat kasar, dan umumnya berbentuk tabular atau seperti pipa. Dalam arti ekonomi, deposit pegmatit penting sebagai penghasil mineral industri, seperti feldspar, muskovit, phlogopite, turmalin, dan kuarsa.

Deposit Hidrotermal
         Deposit hidrotermal merupakan pengembangan dari pegmatit, dan terbentuk dari larutan yang lebih dingin dan encer. Ciri khas deposit hidrotermal adalah urat-urat (vein) yang mengandung sulfida, yang terbentuk karena pengisian rekahan atau celah-celah pada batuan semula, namun banyak juga yang berupa suatu massa tak teratur, yang telah mengganti sebagian atau seluruhnya. 
Berikut video tentang hidrotermal:


          Secara luas, deposit hidrotermal dibagi menjadi 3 tipe:
1. Deposit Hipotermal-terbentuk antara 300-500 C sangat dalam
2. Deposit Mesotermal-terbentuk antara 200-300 C
3. Deposit Epitermal-terbentuk antara 50-200 C
         Deposit hipotermal dicirkan oleh mineral kasiterit , skhelit, wolframit, dan molibdenit. Kuarsa adalah mineral geng utama, yang diikuti pula oleh turmalin, topas, dan mieral silikat lain.
         Deposit mesotermal, mineral yang mencirikannya adalah mineral sulfida (pirit, markasit, galena, sfalerit, khalkosit, bornit, khalkopirit, enargit, tetrahedrit. Urat kuarsa mengandung emas yang merupakan suatu deposit penting. 
         Deposit epitermal dicirikan oleh mineral stibnit, sinabar, perak native, sulfida perak atau argenit, emas native, dan mineral-mineral emas lain, seperti krenerit, kalaverit, dan silvanit, yang berturut-turut menghasilkan antimon, air raksa, perak dan emas. Mineral gengnya adalah kuarsa, opal, kalsit, aragonit, dolomit, fluorit dan barit. 

Fumarol atau Deposit Air Panas
         Larutan hidrotermal kadang kala dapat mencapai permukaan dan muncul sebagai air panas. Pada umumnya larutan-larutan tersebut mempunyai kadar mineral yang rendah. Mineral yang sering terdapat di sekeliling air panas adalah silika opalin. Namun demikian, kadang-kadang dapat dijumpai pula sejumlah kecil sulfur dan sulfida.

         Deposit fumarol yang terpenting adalah deposit yang terdapat pada gunung api yang masih aktif, dengan gas-gas panas yang sangat aktif mengendapkan mineral-mineral, seperti sulfur dan mineral-mineral khlorida, dan mineral lain seperti magnetit, hematit, molibdenit, pirit, realgar, galena, dan sfalerit.   

Lingkungan Sedimen
         Proses pelapukan yang tidak lain disebabkan oleh aksi oksigen, asam karbonat, dan air mengakibatkan mineral cenderung berubah menjadi mineral baru yang lebih stabil, namun ada juga beberapa mineral yang tetap bertahan seperti kuarsa.
         Pada mineral batuan beku, mineral feromagnesium lebih rentan daripada feldspar, dan feldspar lebih rentan daripada kuarsa. Mineral yang semakin kompleks struktur silikat, semakin tahan terhadap pelapukan. Dengan demikian, neosilikat (olivin) lebih mudah terurai daripada inosilikat ( piroksen, hornblende), lebih mudah terurai daripada filosilikat ( biotit, muskovit) terhadap tektosilikat (feldspar dan kuarsa).
         Proses selain oksidasi, yaitu reduksi menghasilkan mineral sulfida seperi pirit, markasit, siderit. 
Berikut pembagian mineral sedimen berdasarkan stabilitas mineralnya:
1. Mineralogi Resitat
         Sedimen-sedimen resitat bentuknya dapat berupa pasir yang tahan terhadap pelapukan, diantaranya adalah kuarsa. Feldspar rombakan dapat pula dijumpai dalam batu pasir, namun tidak setahan kuarsa sehingga akan mengalami dekomposisi. Dalam sedimen-sedimen, feldspar kalsik lebih mudah terdekomposisi daripada feldspar alkali dan dapat terubah menjadi zeolit kalsium, khabazit, dan laumontit. Mineral lain yang mampu bertahan adalah zirkon, garnet, topas, kolumbit, tantalit, andalusit, magnetit, ilmenit, rutil, monasit, kasiterit.    
2. Mineralogi Hidrolisat
         Mineral-mineral hidrolisat terbentuk dari mineral silikat yang mengalami proses dekomposisi kimia. Mineral yang paling umum adalah mineral lempung, yang berupa aluminosilikat hidrat, berstruktur filosilikat dan berukuran butir kecil. Mineral lempung tersebut adalah kaolinit, monmorilonit, ilit, dan khlorit.
3. Mineralogi Oksidat
         Mineral oksidat yang umum adalah hidroksida feri yang dihasilkan oleh oksidasi-oksidasi senyawa besi dalam larutan, yang kemudian mengendap sebagai gutit atau hematit. Elemen lain dalam endapan suatu oksida adalah mangan dalam bentuk pirolusit, manganit, psilomelan.
4. Mineralogi Reduzat
         Mineral reduzat yaitu mineral yang terbentuk melalui proses reduksi, relatif jarang dijumpai. Hal ini disebabkan oleh kondisi reduksi yang terdapat di permukaan bumi hanya dapat terjadi bila di lingkungan tersebut tidak terdapat atau kekurangan oksigen. Dalam kondisi ini, terbentuklah sulfida besi dalam sedimenya, yang berupa pirit, markasit. Mineral lain adalah sulfur.    


Alterasi Hidrotermal

Alterasi hidrotermal (Wall rock alteration) pada umummya memiliki penyebaran yang lebih luas dari deposit bijih itu sendiri. Menurut Lindgren (1933) proses hidrotermal merupakan suatu proses perubahan dalam batuan yang diakibatkan naiknya H2O panas ke permukaan, sedangkan Schwartz (1954) memasukkan unsur gas sebagai salah satu medium pengubah batuan tersebut. Pada umumnya intrusi batuan beku selalu diikuti oleh adanya injeksi larutan sisa, yaitu larutan hidrotermal. Larutan ini berdifusi, mengisi, dan mempengaruhi rekahan-rekahan pada dinding batuan. Beberapa faktor yang dapat mempengaruhi terbentuknya mineral alterasi dan mineral bijih dalam suatu sistem hidrotermal (Corbett dan Leach, 1988), adalah :
1.      Komposisi kimia dan konsentrasi larutan hidrotermal
Komposisi kimia dan konsentrasi larutan panas yang bergerak, bereaksi dan berdifusi mempunyai pH antara 4-8, mengandung banyak ikatan klorida dan sulfida konsentrasinya encer sehingga memudahkan untuk bergerak.
2.      Sifat dan komposisi batuan samping (host rock)
Komposisi batuan samping sangat berpengaruh terhadap penerimaan bahan larutan hidrotermal sehingga memungkinkan terjadinya alterasi mineral. Batuan yang reaktif adalah batuan yang mengandung karbonat seperti batugamping dan dolomite yang umumnya menghasilkan cebakan Tembaga (Cu), Seng (Zn), Timbal (Pb), dan Mangan (Mn).
3.      Struktur lokal batuan samping
Struktur lokal batuan samping terutama struktur rekahan-rekahan atau celah-celah dan mengakibatkan larutan hidrotermal mudah bergerak, bereaksi dan berdifusi dengan batuan dinding.
            Rekahan pada batuan samping dapat dibagi menjadi dua macam, yaitu :

A.       Rekahan asli:
a.       Pore space, yaitu pori-pori antar mineral
b.      Crystal lattice, yaitu kisi-kisi antar mineral
c.       Vesicles atau blow holes, yaitu lubang-lubang bekas keluarnya gas   pada saat lava membeku.
d.      Cooling cracks, yaitu rekah kerut akibat kontraksi lava sewaktu       membeku
e.       Igneous breccia cavities, yaitu celah-celah seperti pada breksi           volkanik, breksi terobosan, dan fragmen batuan beku.
B.       Rekahan akibat gerakan :
a.       Fissure, yaitu rekahan akibat patahan
b.      Shear zone cavities, yaitu rekahan yang berkumpul pada suatu         tempat akibat patahan kecil
c.       Rekahan akibat pengangkatan dan perlipatan
d.      Volcanics pipes, yaitu lubang-lubang akibat letusan gunungapi
e.       Tectonic breccias, yaitu rekahan-rekahan pada breksi akibat             tektonik yang terjadi
f.       Collapse breccia, yaitu rekahan pada breksi akibat kolaps atau         roboh
g.      Solution caves, yaitu celah-celah akibat pelarutan
h.      Rock alteration opening, yaitu pori-pori akibat alterasi


4.      Banyaknya mineral yang mudah terubah
Banyaknya mineral-mineral yang mudah terubah ditentukan oleh derajat ketahanan mineral-mineral terhadap alterasi. Adapun mineral yang mudah terubah adalah mineral silikat-ferromagnesian yang berwarna gelap seperti olivine, piroksen, dan hornblende yang terubah menjadi klorit, epidot, dan leucoxene (alterasi ilmenit). Mineral-mineral plagioklas terutama terubah menjadi serisit, epidot, albit, klino-zoisit, klorit, dan mineral lempung.
5.      Temperatur dan tekanan
Temperatur dan tekanan berpengaruh terhadap kemampuan larutan hidrotennal untuk bergerak, bereaksi dan berdifusi, melarutkan serta membawa bahan-bahan yang akan bereaksi dengan batuan samping. Adapun temperatur proses alterasi hidrotermal berkisar antara 78°C sampai 573°C, yaitu dibawah titik inversi mineral kuarsa.
            Perubahan mineral pada proses alterasi dapat diketahui bila diamati pada sayatan tipis contoh batuan di bawah mikroskop, namun akan lebih jelas lagi apabila diadakan analisa kimia kuantitatif dari batuan segar dan batuan terubah.
Permeabilitas sangat memungkinkan masuknya larutan hidrotermal kedalam batuan sekitar, terlebih pada batuan yang mengalami breksiasi, retakan-­retakan yang kuat, permeabilitas dapat bertambah dengan naiknya temperatur.
Perubahan mineral tergantung pada proses alterasi yang berlangsung. Perubahan wama bisa menjadi bertambah terang atau memudar, hal ini disebabkan karena melimpahnya mineral berwarna terang, misalnya saja mineral lempung, alunit, kuarsa, dan karbonat, dan perubahan warna bisa juga bertambah gelap (oksidasi) misalnya oksidasi pirit menjadi limonit, hematit, mineral klorit juga dapat menyebabkan warna mineral bertambah gelap.
            Perubahan tekstur akibat penggantian mineral-mineral batuan yang berukuran kasar oleh mineral-mineral ubahan. Besar butir yang ukurannya kasar menjadi halus. Agregat itu tidak menghilangkan tekstur semula karena masih terlihat jejak fenokrisnya.
            Tingkat alterasi yang terjadi secara umum tidak dapat dibedakan secara mudah karena sering terjadi variasi dan beberapa proses perubahan mineral.
Secara umum tekstur dan struktur yang diperlihatkan oleh mineral yang mengalami alterasi hidrotermal, yaitu :
1.      Struktur, diantaranya yaitu :
a.     Banded, yaitu terlihat seperti adanya urutan perlapisan mineral,
b.    Clustriform, perulangan perlapisan mineral,
c.     Crocked (ring structure), yaitu suatu struktur pembungkusan
d.    Comb, yaitu struktur seperti gigi atau sisir,
e.     Colloform, yaitu struktur membulat seperti buah anggur,
f.      Brecciated, yaitu struktur breksi, dan
g.    Replacement, yaitu struktur penggantian mineral oleh mineral lain, yang terdiri dari : (1) Marginal (rim structure) yaitu bagian pinggir mineral mengalami penggantian, (2) Core (atoll structure) yaitu bagian inti mineral mengalami penggantian, (3) Selective yaitu penggantian mineral secara selektif, (4) Relict structure yaitu struktur sisa mineral, dan (4) Diffuse penetration yaitu penggantian mineral secara difusi.
2.      Tekstur, yang terdiri dari
a.    Crystalline, yaitu berupa belahan, kembar, tulang ikan, dendritik, serta zoning, dan
b.    Fibrous, yaitu berupa serat-serat halus.
2.3.1 Endapan Porfiri Cu-Au
Umumnya endapan ini terbentuk pada kedalaman yang relatif dangkal pada area pendinginan dari lidah intrusi yang bersifat penerobosan. Berdasarkan dari pengamatan lapangan pada sejumlah area endapan sistem porfiri, S.R. Titley dan R.E. Beane (1981) menyimpulkan bahwa geometri intrusi, komposisi intrusi dan hubungan intrusi terhadap pembentukkan endapan porfiri adalah sebagai berikut:
Secara umum banyaknya kandungan tembaga akan berhubungan dengan besarnya areal intrusi atau komplek intrusi yang terjadi.
Intrusi yang hadir lebih dari satu kali pada tempat yang sama dengan sumber tubuh magma yang berlainan maka antar intrusi tersebut dapat diidentifikasikan berdasarkan massa atau komposisi dari magmanya.
Pada komplek intrusi dimana terdapat lebih dari satu kali pengintrusian, maka secara gradasi zona dari batuan beku diorit hingga kuarsa monzonit
akan   memperlihatkan   perubahan  tekstur  batuan   dari   fanerik  hingga
holokristalin porfiri. Endapan tembaga umumnya akan hadir berasosiasi dengan intrusi yang lebih muda (Creasey, 1966).
            Schwartz (1954) mengatakan bahwa akan terjadi penambahan dan penyebaran zona ubahan, semakin jauh dari pusat hidrotermal tingkat ubahannya akan semakin lemah. Menurut Lowell dan Guilbert (1970) perubahan terjadi secara lateral dan vertikal dari bawah ke atas. Ubahan hidrotermal diartikan sebagai suatu proses yang menyangkut perubahan fase akibat interaksi larutan hidrotermal terhadap batuan yang mengalami penambahan atau pengurangan unsur kimia. Ubahan hidrotermal dapat dibagi kedalam beberapa zona berdasarkan kelompok mineral ubahannya. Menurut Lowell dan Guilbert (1970) zona ubahan dapat dibagi menjadi 4 (empat), yaitu (Gambar 2.3) :
1.      Zona Potasik
Zona ini tidak harus selalu ada. Zona ini dicirikan oleh terbentuknya ortoklas sekunder dan biotit, atau ortoklas-klorit dan ortoklas-biotit-klorit. Zona ini juga sering terdapat serisit. Mineral-mineral sekunder ini menggantikan ortoklas, plagioklas, dan mineral-mineral mafik. Anhidrit merupakan mineral yang menonjol pada zona ini. Feldspar umumnya bersifat lebih sodik. Pada zona ini terdapat veinlet kuarsa yang membentuk slockwork. Zona ini didominasi oleh klorit dan serisit.
2.      Zona Filik
Nama lain zona alterasi ini adalah serisitisasi dan kelanjutan alterasi argilik. Zona ini dicirikan oleh kumpulan mineral kuarsa-serisit-pirit dan umumnya terdapat sedikit klorit, illit dan rutil. Piropilit ada pada zona ini sedangkan karbonat dan anhidrit sangat jarang. Pada bagian dalam, zona ini didominasi oleh serisit. Terdapatnya mineral lempung pada zona ini sangat penting. Efek serisitisasi pada feldspar dan umumya biotit menghasilkan rutil yang jumlahnya sedikit. Reaksi pertumbuhan silika pada zona ini dengan zona, potasik adalah secara gradasi yang panjangnya puluhan meter. Pembentukan pirit disseminated dan veinlet pirit pada zona ini sangat besar.
3.      Zona Argilik
Zona ini selalu ada pada setiap, pembentukan zona alterasi dan sering disebut sebagai alterasi argilik intermediet. Mineral lempung sangat dominan apabila semakin dekat dengan tubuh bijih. Pirit sangat umum pada zona ini tetapi sangat sedikit dibandingkan dengan zona, filik. Pirit umumnya terdapat secara, veinlet daripada secara disseminated. Feldspar dan biotit tidak begitu berpengaruh atau berubah menjadi klonit.
4.      Zona Propilitik

Zona ini merupakan zona terluar dan selalu ada. Klorit adalah mineral yang umum pada zona ini. Pirit, kalsit, dan epidot berasosiasi dengan mineral mafik (biotit dan homblenda) yang teralterasi sebagian atau seluruhnya menjadi klorit dan karbonat. Plagloklas adalah mineral yang tidak terpengaruh. Zona ini terdapat di sekeliling tubuh batuan yang panjangnya mencapai ratusan meter.







Gambar 2.3.1 Pembagian zona alterasi menurut lowell & Guilbert (1967).
            Pirajno (1992) membagi tiga pola ubahan yang berdasarkan pada kestabilan mineral primer yang mengalami ubahan, yaitu: (a) pervasif, (b) selektif pervasif, dan (c) tidak pervasif.
            Intensitas ubahan pada mineral primer terkait dengan  kuat atau lemahnya ubahan yang menimpa batuan pada saat proses ubahan berlangsung (Tabel 2.1 dan 2.2).
Tabel 2.1 Pengelompokkan Intensitas Ubahan Hidrotermal (Morrison, 1997)

Intensitas

Keterangan
Tidak berubah
Tidak ada mineral sekunder
Lemah
Kandungan mineral sekunder < 25%
Sedang
Kandungan mineral sekunder berkisar antara 25-75%
Kuat
Kandungan mineral sekunder > 75%

Intens
Seluruh mineral primer terubah (kecuali kuarsa, zircon dan apatit) tetapi tekstur primernya masih terlihat

Total
Seluruh mineral primer terubah (kecuali kuarsa, zircon dan apatit) serta tekstur primernya tidak terlihat lagi
Tabel 2.2 Tipe ubahan mineral silikat menurut Hedenquist dan Wairekei (1978) berdasarkan  pada klasifikasi Meyer dan Hemley (1967), Rose (1970), dan Lowell dan Guilbert (1970)
Tipe Alterasi
Mineral 1
Mineral 2
Suhu
Keterangan
Argilik
Smektit-illit
Sulfida-sulfida
200°C
pH netral, Ca2+/H+ menengah

Serisit (filik)
Serisit (illit)
Sulfida-sulfida, kaolin (minor), oksida
220°C

pH netral, H+ dan K+ menengah
Propilitik
Epidot, klorit
Klorit, illit, Kalsit, Pirit
250°C
pH netral, Ca2+/H+ relatif tinggi
Propilitik dalam
Epidot, Aktinolit
Klorit-illit
300°C
pH netral, Ca2+/H+ relatif tinggi

Potasik
Biotit, K-Feldspar, Magnetit
Epidot-Klorit-Muskovit
320°C

pH netral, K+/H+ relatif tinggi
Argilik lanjut (temperatur rendah)
Kaolin, Alunit
Kaolin, Kristobalit, Kuarsa, Pirit
180°C

pH asam
Argilik Lanjut (Temperatur Tinggi)
Propilit, Diaspor, Andalusit
Kuarsa, Sulfida, Turmalin, Energit, Luzonit
Biasanya > 250°C kecuali Andalusit > 350°C

pH Asam

Menurut Meyer (1967) ubahan silsifikasi adalah salah satu ubahan yang umum terjadi dalam pembentukan endapan bijih sulfida. Mineral ubahan umumnya berupa mineral kuarsa yang berbentuk urat dan merupakan hasil peleburan dari silika yang terdapat pada batuan dinding yang dekat dengan tubuh endapan bijih. Peristiwa ini dapat terbentuk akibat adanya larutan dalam lingkungan kimia yang kuat dan luas, yang dapat berasosiasi dengan zona ubahan argilik, seperti serisit, klorit, potassium silikat atau dengan albitisasi dalam greisen. Mineral silika ini dapat terbentuk setelah mineral serisit terbentuk, yang merupakan hasil ubahan dari ortoklas sebagai akibat dari kegiatan larutan berupa air yang mengandung silika tinggi. Leach (1996) berpendapat bahwa temperatur dan pH fluida merupakan dua faktor utama yang mengontrol sistem hidrothermal, sehingga alterasi dapat dibagi dalam beberapa kelompok mineral, yaitu :
1.        Silika (kuarsa)
Kelompok ini mempunyai ciri pH rendah (<2) dan dapat bervariasi pada temperatur rendah (<100° C), dengan membentuk opalin silika, kristobalit, dan tridimit. Kondisi sangat asam, pada pH tinggi membentuk silika amorf dan pada pH rendah sampai tinggi dapat menghasilkan kuarsa, serta pada pembekuan yang cepat dapat membentuk kalsedon.

2.        Alunite
Kelompok ini mempunyai ciri pH > 2, dengan temperatur yang lebih tinggi dari kelompok silika, terbentuk bersamaan mineral silika, pada temperatur > 350 - 400°c akan berasosiasi dengan andalusit, bedasarkan oksigen dan sulfur isotop, pembentuk mineral dibagi menjadi :
·            Uap panas (steam-heated)
·            Supergen
·            Magmatig
·            Magmatig vein/breccia
Uap Panas (Steam-heated)
Terbentuk pada lingkungan oksidasi, dimana larutan asam sulfida berasal dari gas H2S yang dihasilkan oleh pendidihan sistem hidrothermal pada kedalaman. Ukuran sangat halus, dengan bentuk kristal pseudo-cubic, terbentuk pada kedalaman 1-1.5 km, dimana asam sulfida berkurang dengan menurunnya sistem hidrothermal.
Supergen
Terbentuk karena adanya larutan H2S dari hasil pelapukan dari endapan sulfida masif, kristalisasinya kurang baik, sangat halus dengan bentuk pseudo acicular.
Magmatic
Berasal dari larutan magma dan mempunyai bentuk kristal yang sempurna, umumnya berukuran kasar berbentuk tabular atau lath.like kristal. Umumnya mengisi rekahan semen pada breksi. Terbentuk pada T>> tumbuh bersama muskovit dan / andalusit, bisa berupa kristal yang iregular menutupi kuarsa atau mineral lain dengan membentuk tekstur poikilitik atau dalam bentuk euhedral pseudo-rhumbic kristal.
Magmatic Vein/breccia
Terdapat pada vein dan breccia, terbentuk langsung dari larutan hidrothermal yang kaya akan volatil yang berasal dari larutan yang mengkristal, terbentuk prisma yang radial.
3.        Kaolinit
Berasal dari larutan dengan pH 4, dan terdapat bersamaan dengan alunit group pada pH 4-3, halloysite hasil dari pelapukan supergen atau pada $kondisi T<<, terbentuk pada kedalaman yang rendah dan T 450~250°C, pyrophylite pada T < 200-250°C, dickite terbentuk pada kondisi diantara dua jenis diatas.
4.        Illite
Terbentuk pada pH 5-6, asosiasi dengan kelompok kaolin pada pH 4-5, smektit hadir pada temperatur <100°C-200°C. Illit-smektit pada temperatur 100°C-200°C, illit pada temperatur 200C°-250°C. Kandungan smektit pada illit-smektit dan serisit akan meningkat apabila temperaturnya naik.
5.        Klorit
Pada kondisi mendekati pH netral, klorit akan dominan, dan akan bersama dengan kelompok Illit pada pH 5-6, pada temperatur rendah, berupa interlayer klorit-smektit, dan akan berubah menjadi klorit bila temperatur bertambah.

6.        Kalk-silikat
Terbentuk pada pH netral sampai alkali, pada temperatur rendah terbentuk zeolit-klorit-karbonat, pearmeabilitas sangat memungkinkan masuknya larutan. hidrous zeolit (natrolit,chabazit,mosolit,mordenit,stilbit,heulandite) terbentuk pada temperatur <150-200°C, laumontit (150-250°C) wairakit (200-300°C), epidot dan aktinolit (secondary amphibol) terbentuk pada temperatur tinggi, kristal tidak baik (180°-220°C), kristal baik (>220-250°C), secondary amphibol stabil pada sistem hidrothermal aktif(>300-325°C), biotit (>300-325°C) pada sistem hidrothermal aktif, klinopiroksen (>300°C), garnet (>325-350°C).
7.        Karbonat
  Terbentuk pada pH dan T dengan kisaran lebar, biasa berasosiasi dengan kaolin, illite, klorit, dan fasa calc-silicate, Fe-Mn karbonat(siderit-rodokrosit) biasa dengan kaolin dan illite.
8.        Feldspar
  Biasa berasosiasi dengan fasa klorit dan kalk silika, feldspar sekunder stabil pada pH mendekati netral-alkalin, adularia terbentuk sebagai species dari sekunder feldspar pada temperatur rendah, orthoklas terbnetuk pada T>> lingkungan porfiri.
9.        Sulphate
  Terbentuk pada variasi temperatur dan pH, alunit pada pH (<3-4), anhydrit pH>> dan T> 100-150°C, gypsum terbentuk pada kondisi temperatur rendah, jarosit selain prosuk pelapukan dari mineral sulfida juga bisa terbentuk pada lingkungan yang asam pada kedalaman dangkal.

Materi Alterasi Hidrotermal diambil dari laporan TA Michael Waromi Geologi Unpad 2005